Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

6 Drakor 2022 yang Meraih Rating Tinggi, Kepoin Yuk!

Tahun 2022 menyisakan beberapa hari lagi. Sepanjang tahun ini, drama Korea pun masih konsisten menyajikan bahan hiburan dengan tema dan genre yang beragam. Setidaknya ada fantasi, romance, komedi, hukum, dan masih banyak lagi. Makin banyak menonton drama Korea, rasanya makin sadar bahwa kualitas sinetron Indonesia memang masih sangat buruk. Loh, kok?

Seperti tahun-tahun sebelumnya, tahun ini drakor pun masih sering masuk dalam daftar trending topik di media sosial. Penyebabnya bisa karena ceritanya yang bikin greget, bisa juga karena akting pemainnya yang dinilai badas.

Dari segi rating pun, beberapa drakor yang tayang tahun ini berhasil menembus rating sampai dua digit. Bahkan, ada yang berhasil masuk dalam daftar 5 drakor rating tertinggi sepanjang masa. Tanpa perlu berlama-lama lagi, berikut ini adalah 5 drakor 2022 yang meraih rating tinggi. Cekidot!

6 Drakor 2022 yang Meraih Rating Tinggi

#1 Reborn Rich

drakor yang meraih rating tinggi

Ini dia drakor 2022 yang berhasil masuk 5 besar drakor rating tertinggi sepanjang masa. Tayang perdana pada 18 November yang lalu, Reborn Rich menutup episode terakhirnya (25/12) dengan rating 26,9 persen. Dengan raihan tersebut, Reborn Rich menempati posisi kedua drakor dengan rating tertinggi sepanjang masa. Hanya selisih sekitar 1,5 persen dari drakor The World Of the Married (2020) yang meraih rating 28,4 persen.

Reborn Rich adalah drakor bertema balas dendam yang dibintangi oleh Song Jong Ki. Ceritanya tentang Yoon Hyun Woo (Song Jong Ki), sekretaris keluarga chaebol—pemilik Soonyang Group. Suatu ketika, Hyun Woo dijebak dengan tuduhan penggelapan dana, lalu dibunuh oleh orang suruhan keluarga Soonyang Group.

Namun, takdir memberi Hyon Woo kehidupan kedua. Dalam kehidupan barunya tersebut, Hyon Woo kembali hidup sebagai Jin Do Joon, cucu termuda dari keluarga Soonyang Group. Situasi tersebut kemudian dimanfaatkan oleh Hyun Woo untuk balas dendam atas apa yang ia alami.

Drakor dari JTBC ini juga bisa ditonton di Viu.

#2 Extraordinary Attorney Woo

drama dengan rating tinggi
source: CNN

Meski tahun ini cukup banyak drakor yang mengangkat profesi pengacara, tetapi Woo Young Woo (Park Eun Bin) punya keistimewaan. Young Woo adalah pengacara jenius yang memiliki gangguan spektrum autisme. Meski punya keterbatasan, nyatanya Young Woo adalah seorang pekerja yang andal di bidangnya. Ia selalu punya pemikiran yang out of the box.

Dua hal yang paling memorable dari drakor ini adalah adegan tos ala Young Woo dengan Dong Geu Rami (Joo Hyun Young) serta kecintaan Young Woo pada dunia paus dan lumba-lumba. Di episode terakhirnya, drakor Extraordinary Attorney Woo yang tayang di Netflix meraih rating 17,5 persen.

#3 Under the Queen’s Umberella

drakor 2022 yang meraih rating tinggi
source: Netflix

Under the Queen’s Umberella adalah drama sageuk yang menceritakan tentang ratu Hwaryeong (Kim Hye Soo) dalam mengasuh dan membesarkan putra-putranya. Selain itu, masalah internal kerajaan perihal penerus tahta dan bagaimana sang ratu menghadapi mertuanya yang zalim pun menjadi konflik yang bikin greget, tetapi menarik untuk diikuti.

Pada episode terakhirnya, Under the Queens’s meraih rating 16,8 persen. Kalau belum sempat nonton, drakor ini bisa ditonton di Netflix.

#4 Our Blues

Drakor 2022 yang meraih rating tinggi berikutnya adalah Our Blues. Drakor tvN yang juga bisa ditonton di Netflix ini meraih rating 14,5 persen pada episode terakhirnya. Dengan format omnibus, drakor ini memang berhasil membuat banyak penonton ikut terbawa suasana dengan alur ceritanya.

Tayang dengan 20 episode, Our Blues mengangkat beragam cerita yang relate dengan permasalahan banyak orang di luar sana. Tentang kemiskinan, persahabatan, gangguan kesehatan mental, konflik orang tua dengan anak, serta konflik antarpasangan.

#5 Twenty Five Twenty One (2521)

Drakor yang mengangkat profesi atlet anggar ini, membuat banyak penonton ambyar saat menonton episode terakhir. Twenty Five Twenty One mengisahkan tentang Na Hee Do (Kim Tae Ri) atlet hanggar yang menjalin hubungan dengan Baek Yi Jin (Nam Joo Hyuk), anak orang kaya yang bangkrut, lalu bekerja sebagai reporter.

Dengan latar yang didominasi tahun 90-an, drakor ini bukan cuma menyajikan kisah percintaan dan persahabatan yang bikin perasaan jadi nano-nao, tetapi juga mengajak kita untuk flash back. Generasi 90-an pasti akan relate dengan banyak hal detail yang hadir alam drakor ini.

Meski temanya cukup ringan, tetapi drakor ini adalah salah satu drakor yang bikin banyak penonton merasa susah move on dan tidak terima dengan ending yang ada. Drakor ini bukan cuma bikin ngakak, tetapi juga bisa bikin nangis parah.

Belum sempat nonton? Cuss buka Netflix kalian, dan tonton Twenty Five Twenty One untuk merasakan sendiri sensasi nano-nanonya menonton drakor remaja ini.

Pada episode terakhir, Twenty Five Twenty One mencatat rating 11,5 persen dan masuk dalam daftar drakor 2022 yang meraih rating tinggi.

#6 Little Women

Ada yang ngikutin kisah Oh Sisters? Yup, Oh Sisters adalah tokoh dalam drakor Little Women. Drakor ini termasuk drakor dengan cerita yang bikin penonton sibuk memecahkan teori gara-gara si anggrek biru.

Diadaptasi dari novel dengan judul yang sama, Little Women mengisahkan tentang Oh In Joo, Oh In Kyung, dan Oh In Hye, tiga saudara perempuan yang hidup dalam garis kemiskinan. Suatu ketika, Oh In Joo—si anak sulung—mendapat “uang kaget” sebesar 70 M.

Meski senang mendapat uang dalam jumlah besar yang diharapkan mampu membawa adik-adiknya keluar dari kemiskinan yang selama ini mereka jalani, nyatanya uang tersebut justru menjadi titik awal segala masalah berat yang bahkan mengancam nyawa.

Kalau belum sempat nonton, drakor Little Women yang meraih rating 11,1 persen pada episode terakhirnya ini, bisa ditonton di Netflix.

Oke Gaes, itulah dia 6 drakor 2022 yang meraih rating tinggi. Tidak bisa dimungkiri, cerita-cerita dari daftar drakor di atas memang sangat menarik untuk ditonton. Sebab, sarat akan nilai kehidupan. Jadi, selain unsur pemain dan sinematografi yang keren, alur ceritanya juga sangat menarik meski kadang bikin gregetan.

Dari daftar 6 drakor 2022 yang meraih rating tinggi ini, drakor yang mana, nih, yang menjadi favoritmu?


Author: UtamyyNingsih

Han
Han Lebih suka dipanggil Han ketimbang Lohan. Menikmati sebagai penuntut ilmu sejati. Blogger cupu yang punya mimpi seperti bos kapanlagi

1 comment for "6 Drakor 2022 yang Meraih Rating Tinggi, Kepoin Yuk!"

  1. Buseett The World of The Married masih laku jugaa padahal udah lama banget wkwkwkkw kayaknya semua drakor yang diperankan Jongki emang keren-keren si ceritanya, apalagi Jongki punya visual yang asoy wkwkk

    Btw reborn rich ada romance-nya ga Kakk?

    ReplyDelete