Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tips Merawat Mobil Avanza Agar Tidak Mengalami Overheating

Tips merawat mobil Avanza perlu diperhatikan dengan benar, agar mobil tidak rusak dan performa bagus. Mobil sebagai kendaraan pribadi tetap harus diperhatikan dan dirawat teratur. Jika tidak dirawat dengan benar, tentunya akan membuat hal fatal. Lantas apa saja cara dan tipsnya?

Saat ini sebenarnya sudah banyak kemudahan, termasuk dalam dunia otomotif ini. Anda bisa memanfaatkan aplikasi bengkel mobil jika sewaktu-waktu menemukan kendala pada kendaraan pribadi Anda.

Inilah Tips Merawat Mobil Avanza yang Benar

Cara merawat mobil Avanza ini sama saja dengan perawatan mobil lainnya, lho. Mulai dari memperhatikan mesin, oli, serta memperhatikan eksterior interior mobil. Melakukan perawatan kendaraan tentunya wajib dilakukan. Sehingga meski tidak Anda gunakan, kendaraan tidak mengalami kerusakan dan performa mesin berkurang.

tips merawat mobil avanza

Hal ini karena mobil Avanza merupakan mobil keluaran Toyota cocok untuk pilihan mobil keluarga. Desain body modern dan ukuran kabin mobil cukup luas, akan membuat pengemudi dan penumpang aman nyaman bepergian kemanapun.

Maka dari itu, tips merawat mobil Avanza sangat perlu Anda perhatikan. Cara perawatan pun cukup mudah, hanya dengan mengikuti langkah dan tipsnya di bawah ini.

1. Membersihkan Bagian Eksterior dan Interior Mobil

Perawatan pertama untuk mobil Avanza mulai dari pembersihan bagian eksterior dan interior. Membersihkan eksterior secara rutin bisa membuat kendaraan terlihat lebih menarik dan bersih. Perawatan ini cukup mudah, hanya perlu mencuci mobil secara teratur dalam seminggu sekali.

Pencucian mobil bisa dilakukan di rumah atau jika tidak ingin ribet Anda datang ke tempat pencucian. Jika dilakukan di rumah, sebisa mungkin gunakan kain dengan bahan microfiber agar permukaan body tidak tergores.

Pastikan terlebih dahulu sebelum mencucinya, mobil harus keadaan dingin, ya. Sebab, mencuci mobil dalam keadaan panas akan mengakibatkan bercak-bercak pada body mobil.

Selain bagian eksterior, bersihkan juga bagian interior mobil. Membersihkan bagian dalam tentunya tidak segampang ketika membersihkan bagian luarnya. Karena ketika membersihkan dalam mobil tentunya harus menggunakan bantuan alat seperti vacuum cleaner sehingga kotoran di dalam mobil yang sulit dijangkau akan lebih mudah Anda bereskan.

Namun jika terdapat sisa debu masih menempel, bisa membersihkan dengan menggunakan kain lembut sudah dicelupkan air hangat terlebih dahulu. Setelah itu barulah lap dengan kain kering. Pastikan kondisi bagian dalam benar-benar kering, agar komponen bagian dalam tidak mengalami kerusakan.

2. Pergantian secara Berkala

Tips merawat mobil Avanza adalah tahap pergantian berkala. Pergantian berkaitan ini perlu dilakukan dan tidak boleh ditinggalkan, ya. Berikut komponen harus perlu diganti secara berkala pada mobil Avanza.

  • Sistem bahan bakar setiap menempuh 1000 km setiap Bukaannya Timing mesin atau coolant.
  • Oli mesin (API SL) 10.6
  • Oli transmisi manual
  • Oli roda gigi differential
  • Minyak rem mobil
  • Saringan bahan bakar terdapat dalam tangki
  • Sistem pengapian pada mesin mobil, sedangkan untuk baterai, maka lakukan perawatan secara rutin. Anda bisa melakukan pengecekan rutin cairan asam pada accumulator mobil. Jika mobil menggunakan jenis baterai basah, tentunya ini akan sangat merepotkan dalam perawatan, Namun mobil yang menggunakan baterai basah akan lebih detail jika dibandingkan dengan aki kering.

3. Perawatan Mesin

Seperti kendaraan mobil pada umumnya, tips merawat mobil Avanza juga harus dilihat dari kondisi mesinnya. Periksalah konsumsi mesin mobil, seperti aki, injektor, bahan bakar, dan tekanan kompresi.. Agar hal itu tidak terjadi, lakukan hal berikut ini.

  • Panasi mesin mobil selama 10-15 menit sebelum menggunakan. Fungsi dan tujuan cara ini yaitu agar mesin mobil bekerja maksimal.
  • Lakukan penggantian oli secara rutin dan teratur. Akan lebih baik jika Anda gunakan oli berkualitas tinggi
  • Bersihkan filter udara agar tidak adanya kotoran pada mesin mobil. Lakukan secara rutin dan teratur sehingga tidak ada penyumbatan.
  • Perhatian kondisi injector dan kompresi silinder agar mesin tidak panas. Periksa secara teratur air radiator, hal ini tujuannya untuk menghindari risiko mesin mobil mengalami overheating.

Cara dan tips merawat mobil Avanza di atas jangan terlewatkan satu pun, jika terletak satu saja maka akan menimbulkan kesalahan. Perawatan di atas juga bukan hanya untuk mobil Avanza saja, melainkan mobil merek lainnya pun sama.

Setiap kendaraan tentu harus dirawat secara rutin dan teratur agar tidak mengalami kerusakan. Kerusakan pada mobil, tentunya akan membuat pengendara dan penumpang tidak aman dan nyaman ketika bepergian. Soal bepergian jarak jauh, pastikan mobil harus dalam kondisi bagus dan baik.

Perawatan mobil Avanza ini siapa saja bisa melakukannya, hanya saja yang membedakan waktu perawatannya saja. Setiap orang tentu akan mempunyai waktu perawatan dan jangka pemetaan berbeda ada yang seminggu sekali mencuci mobil ada juga dua minggu sekali.

Keduanya memang cara benar, tapi sebaiknya ketika ingin mencuci mobil gunakan kain berbahan dasar khusus, ya. Karena jika menggunakan kain kasar akan berakibat pada body mobil. Biasanya dengan penggunaan kain kasar, body mobil akan tergores. Selain mengakibatkan body mobil rusak, warna pada mobil juga akan luntur dan hilang.

Jika Anda terhalang waktu untuk melakukan servis atau pengecekan mobil, Anda bisa datang dan serahkan di bengkel terdekat lokasi Anda. Karena selain menjalankan tips merawat mobil Avanza, menyerahkan kendala pada ahlinya juga akan sangat membantu Anda.

Han
Han Lebih suka dipanggil Han ketimbang Lohan. Menikmati sebagai penuntut ilmu sejati. Blogger cupu yang punya mimpi seperti bos kapanlagi

Post a Comment for "Tips Merawat Mobil Avanza Agar Tidak Mengalami Overheating"